MUSI RAWAS, MSN – Melalui kegiatan titik nol, pembangunan Jaringan Irigasi Tingkat Usaha Tani (JITUT) di RT 02 dan 04, Kelurahan O Mangunharjo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, akan segera dibangun. Selasa, (15/9/2020).
Pembangunan JITUT ini merupakan hasil musyawarah Lurah O Mangunharjo berserta delapan ketua RT diwilayahnya serta perwakilan masyarakat dari setiap RT.
Lurah O Mangunharjo, Farida mengatakan, pembangunan ini bertujuan untuk menormalisasikan aliran air yang mengaliri sawah warga dengn harapkan dapat mensuplai air sesuai dengan kebutuhan petani padi di wilayah keluharannya.
“Kalau sawahnya sudah dialiri air dengan cukup, tingkat kesuburan dan produktifitas padi nya dapat meningkat”, kata Farida.
Sumber dana Pembangunan JITUT ini dari Dana Alokasi Umum (DAU) tahun anggaran 2020 dengan pagu anggaran sebesar 172 juta. Sistem pelaksanaan dikerjakan secara swakelola, dengan volume panjang bangunan 373,5 meter.
Dijelaskannya, pembangunan JITUT ini rencananya akan kita bagi disetiap RT, agar tidak menimbulkan kecemburuan sosial ditengah masyarakat. Jika edepannya masih dibutuhkan, maka pihaknya akan bangun JITUT di RT lainnya.
“Tapi kita tetap harus melihat situasi kedepannya, dan juga intruksi dari atasan atau pusat, karena kita harus melihat apa saja yang menjadi prioritas kebutuhan warga kedepannya”, jelasnya.
Ketua RT 04, Suwarno, menjelaskan, titik pembangunan JITUT yang akan segera dibangun ini, merupakan area persawahan yang memang kurang dialiri air, sehingga memang dibutuhkan dan diutamakan.
“Selain disini, di RT 04 ini ada juga area persawahan lainnya, namun aliran airnya cukup, karena itu disinilah yang membutuhkan jaringan irigasi ini”, ujarnya.
Suwarno juga mengucapkan terima kasih kepada instansi pemerintahan, khususnya pemerintah Kelurahan yang telah peduli dan memperhatikan terhadap apa yang menjadi kebutuhan warga.
“Semoga dengan adanya bangunan ini, kami para petani bisa lebih produktif lagi dan hasil panen yang didapatkan bisa maksimal”, harap Suwarno. (Meychel)